Perkembangan Teknologi Informasi

Yang dimaksud Sistem TIK adalah perangkat atau alat-alat yang digunakan memproses dan menghasilkan informasi. Perangkat atau alat-alat yang berhubungan dengan proses dan menghasilkan informasi. Misalnya alat-alat seperti komputer (PC/Notbook), Jaringan Komputer / Network (Intranet, internet), Radio, Telepon, Televisi, Printer, LCD Projector, dan lain-lain. 
Penggunaan Teknologi Informasi sebagai bagian dari Sistem Informasi di pemerintahan, di pendidikan dapat meningkatkan efektivitas, perbaikan kualitas, perbaikan proses, peningkatan kreativitas dan inovasi, serta perbaikan struktur dan fungsi organisasi kelembagaan yang baik. 
  
Berikur ini merupakan evolusi atau perkembangan teknologi informasi;
ERA KOMPUTERISASI
1.   Periode ini dimulai sekitar tahun 1960-an ketika mini computer dan mainframe diperkenalkan perusahaan seperti IBM ke dunia industri
2.   Pemakaian komputer di masa ini ditujukan untuk meningkatkan efisiensi kerja
3.   Keperluan organisasi yang paling banyak menyita waktu komputer pada saat itu adalah untuk administrasi back office, terutama yang berhubungan dengan akuntansi dan keuangan.
4.   Kemampuan mainframe untuk melakukan perhitungan rumit dimanfaatkan perusahaan untuk membantu menyelesaikan problem-problem teknis operasional, seperti simulasi-simulasi perhitungan pada industri pertambangan dan manufaktur.

ERA TEKNOLOGI INFORMASI
1.   Di awal tahun 1970-an, teknologi PC atau Personal Computer mulai diperkenalkan sebagai alternatif pengganti mini computer
2.   Kegunaan komputer di perusahaan tidak hanya untuk meningkatkan efisiensi, namun lebih jauh untuk mendukung terjadinya proses kerja yang lebih efektif
3.   Tidak seperti halnya pada era komputerisasi dimana komputer hanya menjadi milik pribadi Divisi EDP (Electronic Data Processing) perusahaan, di era kedua ini setiap individu di organisasi dapat memanfaatkan kecanggihan komputer, seperti untuk mengolah database, spreadsheet, maupun data processing (end-user computing)
4.   Pada era inilah komputer memasuki babak barunya, yaitu sebagai suatu fasilitas yang dapat memberikan keuntungan kompetitif bagi perusahaan, terutama yang bergerak di bidang pelayanan atau jasa.

ERA INFORMASI (MANAJEMEN PERUBAHAN)
  1. Teori-teori manajemen organisasi modern secara intensif  mulai diperkenalkan di awal tahun 1980-an. Salah satu teori yang paling banyak dipelajari dan diterapkan adalah mengenai manajemen perubahan (change management)
  2. Hampir di semua kerangka teori manajemen perubahan ditekankan pentingnya teknologi informasi sebagai salah satu komponen utama yang harus diperhatikan oleh perusahaan yang ingin menang dalam persaingan bisnis
  3. Pada era ini yang lebih ditekankan adalah sistem informasi, dimana komputer dan teknologi informasi merupakan komponen dari sistem tersebut

ERA GLOBALISASI INFORMASI
1.    Awal tahun 1990-an Internet mulai diperkenalkan ke dunia Industri
2.    Penerapan teknologi seperti LAN, WAN, GlobalNet, Intranet, Internet, Ekstranet, semakin hari semakin merata dan membudaya di masyarakat
3.    Tidak ada negara yang mampu untuk mencegah mengalirnya informasi dari atau ke luar negara lain, karena batasan antara negara tidak dikenal dalam virtual world of computer